CV. Jogja Geologi Survey

Anda Membutuhkan Jasa Konsultan Tambang dan Geologi, Untuk Perizinan Maupun Kajian Teknis Lainnya? Hubungi Kami CV. JGS 0853 233 53108. Kami siap membantu anda

Thursday 20 October 2011

STUDY AWAL NIKEL

PETUNJUK PRAKTIS EKSPLORASI Ni/Co LATERITE


I.PENDAHULUAN

“Laterite” (Latin; brick rock), pertama kali istilah ini digunakan pada tahun 1807 oleh Major Francis Hamilton Buchanan untuk tanah yang berwarna merah ( pelapukan dari basalt) yang memotong batuan di India bagian selatan. Materialnya relative lunak, menggumpal lunak dikarenakan pengaruh musim.

Sekarang istilah ini dipakai untuk menggambarkan range profil pelapukan : termasuk ore Alumina (bauxite) dan juga sebagai indikasi adanya sumber Ni, Co, Cr dan logam-logam mulia lainnya.

I.1 Geologi

Inti bumi diperkirakan terdiri atas besi dengan kandungan nikel sekitar 7%.Zone diantara kerak bumi dan inti bumi, yaitu yang disebut mantel(mantle) diperkirakan tebalnya 2.898 km dan mengandung 0,1%-0,9% nikel. Deposit Ni pada umumnya dapat diklasifikasikan menjadi tiga macam, yaitu Nickel copper sulfide,Nickel Silicate dan Nickel Laterites-Serpentines.

I.2 Ni/Co Laterite

• Dipermukaan, secara umum profil-profil zona pelapukan ( oksidasi ) terbentuk secara exlusive dari batuan dasar Ultrabasa, dimana selalu :
- Dunite dan peridotites
- Turunan batuan-batuan terserpentinkan

I.3 Penyebaran

• Dominan di area – area tropik dan sub tropic tetapi tidaklah secara signifikan
• Terjadi dari batas Equator sampai 53º N Latitude, (Ireland bagian utara) dan 41º S (Tasmania), Little ice-free Land selatan Tasmania dan continent glasiasi hemisphere bagian utara yang berumur Pleistocene.

I.4 Genesa Endapan Nickel Laterite

Batuan Ultrabasa rata-rata mengandung Nikel sebesar 0,2%. Unsur Ni tersebut terdapat pada kisi-kisi kristal Olivin dan Piroksen.

Adapun proses awal yang dialami oleh batuan induk ini adalah “Proses Serpentenisasi” dimana akibat dari pengaruh larutan Hydrothermal yang terjadi pada masa akhir pembekuan magma telah mengubah batuan beku ultrabasa tersebut ( Peridotit) menjadi batuan-batuan yang Serpentinit atau “ Peridotit Serpentinized” – batuan peridotit terserpentinkan sebagian.
Hal ini memperlihatkan beberapa reaksi kimia pada proses serpentinasi sebagai berikut :

1. Larutan yang mengandung CO2 mengubah miniral Olivin menjadi Serpentin dan
Magnesit: 2Mg2Si4 + CO2 + 2H2O H4Mg3Si2O9 + MgCO3

2. Proses Hidrasi yang megubah Olivin dan Piroksen menjadi mineral Serpentin :
Mg2SiO4 + MgSiO3 + 2H2O H4Mg3Si2O9

Unsur Ni tidak terdapat pada proses ini karena hanya sebagai “impurities” yang tidak mengalami reaksi. Unsur Ni tersebut hanya mengalami pemisahan dan pengumpulan akibat proses Hydrothermal. Proses ini berlangsung dalam waktu relative lama

Sedang proses selanjutnya adalah proses Laterisasi, ini condong kepada pelapukan yang bercirikan adanya akumulasi dari Oksida besi dan Alumina, sedangkan silica dan komponen lain mengalami “Leaching”. Proses kimia dan fisika dari udara,air dan pergantian panas dingin yang bekerja continue, menyebabkan dekomposisi dan desintegrasi pada batuan menjadi tanah Laterite. Stabilitas mineral pembentuk batuan terhadap pelapukan merupakan merupakan kebalikan dari seri reaksi BOWEN, mineral Olivin dan Piroksen sebagai mineral utama pembentuk batuan Peridotit sangat tidak stabil terhadap proses pelapukan.

Pada pelaukan kimia khususnya, air merupakan pelarut supergen yang baik, disebabkan karena strukutr molekul “Dipol”. Air tanah kaya akan CO2 berasal dari udara dan pembusukan tumbuh-tumbuhan yang menguraikan mineral-mineral yang tidak stabil (Piroksen,Olivin) pada batuan Ultrabasa, menghasilkan Fe,Mg,Nikel yang larut, silica cenderung membentuk suspensi kollloid dan lain-lain. Di dalam larutan Fe teroksidasi dan mengendap sebagai Ferri-Hydroksida, akhirnya membentuk mineral-mineral seperti Geotuit,Limonit dan Hematit di dekat permukaaan. Nikel tidak semuanya larut tetapi ada juga yang tertinggal sebagai Residu..

Larutan yang mengandung Mg,Ni dan Si meresap ke bawah selama larutannya bersifat asam, sehingga pada suatu kondisi dimana suasananya cukup netral akibat adanya reaksi air tanah dengan batuan, maka ada kecenderungan untuk membentuk endapan Hydrasilikat. Nikel yang terkandung dalam rantai Silikat atau Hydrosilikat dengan komposisi yang mungkin bervariasi tersebut akan mengendap pada celah-celah atau pada rekahan-rekahan sebagaimana dikenal dengan urat-urat Garnerit dan Crysopras.

Sedangkan larutan residunya akan membentuk senyawa menjadi Saprolit yang berwarna coklat kuning kemerahan. Berdasarkan kekerasan relatifnya,maka saprolite tersebut pada umumnya dibedakan atas “Soft brown Ore” untuk yang lunak dan “Hard brown ore” untuk yang keras – Term ini biasanya bervariasi tergantung perusahaan yang menggunakannya. Unsur-unsur lainnya seperti Ca dan Mg yang terlarut sebagai karbonat-karbonat akan terbawa ke bawah sampai batas pelapukan dan diendapkan sebagai Dolomit,Magnesit dan Kalsit yang biasanya mengisi celah-celah atau rekahan-rekahan pada batuan asal. Dilapangan unsure ini dikenal dengan batas petunjuk antara zone pelapukan dan zone batuan segar yang sering disebut dengan akar pelapukan (weathering root)

SKEMA GAMBAR PEMBENTUKAN LATERIT

AIR HUJAN YANG KAYA CO2

Sedikit perlindian pada zona Loimonit selama musim hujan

Kosentrasi residu Fe dan Chromit Ni Penguapan,pengendapan
Terikat pada Geornit Al_oxida,mineral Si,AL selama musim kering.
Lempung Mn-hydroxida(+Co) Cr,Spinel



Pengurangan larutan yang mengandung Penambahan larutan yang
Ni,Mg,Si mengandung Ni,Mg,Si



ZONE PELINDIAN

Silikat yang mengandung Ni terombak
Mg,Sid an Ni larut




Pengendapan kembali Ni,Mg,Si
Pada celah-celah,misal :
Sebagai : - Garnerit
- Crysopras



Sebagaian Mg mengendap kembali sebagai

kosentrat celah pada batuan asal sebagai :
• Magnesit
• Serpentinit ( sebagian kecil )



I.5 Faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pembentukan Nikel adalah :

1. Batuan Asal

Dalam hal ini yang bertindak sebagai batuan asal adalah batuan Ultrabasa, karena :

• Mempunyai elemen Ni yang paling banyak diantara batuan-batuan yang lainnya.
• Mineral-mineralnya mudah lapuk ( tidak stabil )
• Komponen-komponennya mudah larut dan memberikan lingkungan pengendapan yang baik untuk Nikel.

2. Iklim

Adanya pergantian musim kemarau dan penghujan dimana terjadi kenaikan dan penurunan permukaan air tanah juga menyebabkan terjadinya proses pemisahan dan akumulasi unsure-unsur. Perbedaan temperature yang cukup besar akan membantu terjadinya pelapukan mekanis,dimana akan timbul rekahan-rekahan dalam batuan yang akan mempermudah proses atau reaksi kimia terutama dekomposisi batuan.

3. Reagan-reagan Kimia dan Vegetasi

Yang dimaksud dengan Reagan-reagan kimia adalah unsure-unsur dan senyawa-senyawa yang membantu mempercepat proses pelapukan. CO2 yang terlarut bersama-sama air memegang peranan penting dalam proses pelapukan kimia. Asam-asam humus dapat menyebabkan dekomposisi batuan dan dapat merubah pH larutan, asam-asam humus ini erat hubungannya dengan vegetasi daerah. Dalam hal ini vegatasi akan mengakibatkan :
• Penetrasi air dapat lebih dalam dan lebih mudah dengan mengikuti jalur-jalur akar-akar pohon.
• Akumulasi dari air akan lebih banyak.
• Humus akan lebih tebal.
Keadaan ini merupakan suatu petunjuk, dimana hutannya lebat pada lingkungan yang baik akan terdapat endapan bijih Nikel lebih tebal dengan kadar yang lebih tinggi. Selain itu vegetasi dapat berfungsi untuk menjaga hasil pelapukan terhadap erosi mekanis.

4. Struktur

Struktur menyebabkan terjadinya deformasi dari batuan. Seperti diketahui bahwa batuan beku mempunyai porositas dan permeabilitas yang kecil sekali sehingga penetrasi air sangat sulit, maka dengan adanya rekahan-rekahan pada batuan akan lebih memudahkan masuknya air dan berarti proses pelapukan akan lebih intensif.

5. Topografi.

Keadaan topografi setempat sangat mempengaruhi sirkulasi air beserta Reagan-reagan lain. Akumulasi endapan Nikel umumnya berada pada daerah-daerah yang landai sampai kemiringan sedang,hal ini akan menerangkan bahwa ketebalan pelapukan mengikuti bentuk topografi. Pada daerah yang curam,secara teoritisjumlah air yang meluncur “run off” lebih banyak dari pada air yang meresap, ini dapat menyebabkan pelapukan kurang intensif.
Pada tempat-tempat di mana terdapat keseimbangan, Nikel akan mengendap melalui proses pelapukan kimia.

6. Waktu.

Waktu yang cukup lama akan menghasilkan pelapukan yang cukup intensif karena akumulasi unsur Nikel cukup itnggi.

7. Penyebaran Endapannya.

Pada dasarnya penyebaran endapan Nikel ini dapat mengikuti prinsip-prinsip genesanya,sehingga pengetahuan genesanya dapat membantu memperkecil area penyelidikan, penentuan pola sumur uji dan cara pengambilan contoh yang sangat prinsipil dalam pekerjaan eksplorasi.
Secara umum endapan laterit Nikel ini terdapat pada punggungan dan lereng bukit-bukit dengan kemiringan yang landai sampai sedang. Kemiringan (slope) bukit ini berkisar antara 10º- 30º tapi pada umumnya endapan terkaya tedapat pada punggungan bukit dengan kemiringan tidak terlalu landai dan juga tidak terlalu curam (±15º).

Endapan Nikel laterit sangat tidak teratur baik bentuk penyebaran horizontal atau vertical maupun sifat-sifat fisis dan komposisi kimianya. Tetapi dapat disimpulkan bahwa endapan Nikel tetap mempunyai profil yang umum seperti lazimnya endapan laterit Nikel

PROFIL ENDAPAN NIKEL
Deposit yang terbentuk di tempat
Zone utama dari pengayaan



Zona akibat erosi oleh arus




+ + + + + + + +
Peridotit dengan zona Serpentinit + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +
Yang impermeable + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +
+ + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +
+ + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +

Daerah pengendapan hsl perpindahan yang me Pengayaan yang dangkal Pengayaan yg dalam
Ngandung Nikel (kurang rekahan ) (banyak rekahan)


I.6 Karakteristik Umum Zona Laterit

Zona Tanah Penutup, ( Wedabay Nickel, Limonite )

Warna : Coklat-coklat tua, Kehitaman
Kekerasan : Lunak – sedang
Ø : Halus – sedang

Diskripsi umum
• Pada bagian atas gembur dan mengandung humus/lapisan organic
• Sering dijumpai fragmen-fragmen lepas seperti : pysolite Fe, konkresi Fe,fragmen silica dan fragmen batuan asal
• Tidak terlihat indikasi adanya mineral
• Gradasi ke arah zona Limonit ditunjukkan dengan hilangnya material di atas, perubahan warna lebih cerah,coklat kekuningan – coklat merah.Munculnya mineralisassi tertentu (lemah) seperti MnOx,FeOx dan AlOx

Zona Limonit, (WBN, F-SAP)

Warna : Coklat kemerahan,Coklat kekuningan,Merah
Kekerasan : Lunak – sedang
Ø : Halus – sedang

Diskripsi umum
• Terlihat adanya mineralisasi yang kuat
• Cenderung homogen
• Tingkat elasitas lebih tinggi dibandingkan dengan yang lain
• Sering dijumpai fragmen batuan asal seperti silica
• Kehadiran laterit dengan campuran tersebut diatas dapat merupakan perselingan dengan laterit yang cenderung homogen.
• Mineral utama (mayor mineral) pada zone ini, Geotit (FeOH) dan mineral lempung (clay) seperti Kaolin.
• Minor mineral zona ini, adalh mineral-mineral oksida seperti MnOx,AlOx, Magnetit dan Cromite.
• Silika (Quartz) lebih sering dijumpai daripada minor mineral di atas.
• Gradasi kearah zona Saprolite dapat dilihat dari perubahan warna menjadi coklat kekuningan,coklat kehijauan atau hijau.

Zona Saprolit, (WBN,SAP/R-SAP)

Warna : Coklat kekuningan,Coklat kehijauan,Kuning kehijauan
Kekerasan : Sedang – keras
Ø : Sedang – kasar

Diskripsi umum
• Cenderung hiterogen
• Sering dijumpai fragmen batuan asal,Silika.
• Perselingan antara Laterit dengna batuan asal (biasanya berukuran boulder) sering dijumpai di zona ini
• Semakin ke arah bawah terlihat adanya gradasi ukuran butir menjadi lebih kasar
• Ke arah bawah kondisi fracturing semakin intensif yang biasanya terisi oleh mineral-mineral Silika seperti Garnierit dan Crysopras.
• Mineral tambahan (minor mineral) pada zona ini adalah lempung (clay) dan mineral oksida seperti Geotit,MnOx,Magnetit,Cromite dan Chrysotile Asbestos.
• Magnesit (MgCO3) kadang dijumpai dalam jumlah sedikit (accessory minerals).
• Gradasi kea rah zona Bedrock diindikasikan dengan kemunculan fragmen-fragmen batuan asal berukuran couble-boulder dengan pelapukan yang semakin berkurang kea rah Bedrock.

Zona Bedrock,(WBN-BRK)

Warna : Hitam keabuan,Hitam kehujauan,Hijau tergantung komposisi batuan asal
Kekerasan : Keras
Ø : Kasar

Diskripsi umum
• Komposisi terdiri atas Dunit,Peridotit atau batuan Ultrabasa lainnya
• Pada bagian atas sering dijumpai zona fracturing yang terisi oleh mineral Silikat seperti Garnierit,Serpentin, Crysopras atau mineral silikat lainnya.
• Kondisi Bedrock yang fresh dan massif dijumpai pada bagian bawah dengan zona fracturing tersebut di atas.
• Mineral utama Olivin dan Piroksen.
• Minor mineral, Hornblende dan Biotite
• Accessory minerals, Cromite dan mineral Sulfida.

Lapisan Penutup Saprolite Limonite


Foto.1.Lokasi Mangga Dua,PT.KPT,Hal-Tim,2006
I.7. Skala Pelapukan

Lithology Classification Characteristics
Fresh Rock 0 - 2 Hitam/hijau/ligh gray,segar,dense & keras
Saprolite 1 Hitam/coklat,slightly weathered,discoloured,masih keras
2 Cokalt/abu-abu
3 Merah muda (pink)/coklat/hijau
4 Pink/coklat/green,friable,density relative rendah dengan beberapa tektur sisa
Transition (TM) 5 Coklat,kuning/merah,pink/abu-abu kehijauan/sangat lunak,original textures masih nampak
Limonite 5F Kuning-merah,sangat lunak”soil-like”,density samgat rendah-kompak,tekstur lumpur “mud-like texture
Ferricrete 6 Merah-hitam,keras,termasuk pisolites

DISKRIPSI UMUM MINERAL

1. Garnierit (Ni,Mg)6SiO10(OH)4 2. Serpentin (Mg,Fe)3Si2O5(OH)4
Gol.Silika (Serpentin Group) Gol.Silika
Sistem kristal : Monoklin Warna : Hijau tua
Warna : Hijau
Kekerasan : 2 - 4
Gores : Hijau.

3. Kwarsa 4. Magnesite (MgCO3)
Gol.Silika Gol.Nitrat,Karbonat,Borat
Warna : Bening Warna : Putih kekuningan
Kilap : Kaca
Gores : Putih


Foto.2. Mineral Garnierit (Ni,Mg)6SiO10(OH)4, PT.KPT,Hal-Tim 2006

Foto.3.Physolite Fe/Iron Stone,zona penutup.PT.GDM,Waegeo,2006

DISKRIPSI UMUM BATUAN

1. Peridotit 2. Dunite
Warna : Hitam kehijauan Warna : Hijau kehitaman
Tekstur : Granular faneric Tekstur : Granular faneric
Struktur : Masif Struktur : Masif
Kom. Mineral : - Olivin Min.Utama Kom.Mineral : - Olivin Min.utama
- Piroksen - Cromit
- Cromite Min.tambahan - Magnetit Min.tambh.

II. EKSPLORASI PADA ENDAPAN BIJIH NIKEL SEKUNDER (LATERIT)

Tahapan :

II.1 Penyelidikan Pendahuluan

1. Studi literature dan Orientasi Lapangan

Dalam melakukan penyelidikan yang umum para ahli geologi lakukan adalah mengkombinasikan data Helicopter Aerial Reconnaissance dengan data interpretasi satellite image namun bisa juga melakukan penelitian di atas meja yaitu dengan mempelajari berbagai sumber data yang berkaitan dengan daerah penelitian ( buku literatur, Peta Topografi ,Peta Geologi Regional ,Peta Tata Guna Lahan dan sebagainya ) serta mempelajari berdasarkan indikasi data geologi yang memungkinkan pembentukan formasi bijih, contoh : tanah merah merupakan indikasi yang baik untuk mengetahui adanya batuan Ultrabasa,walaupun tidak selamanya benar.

Orientasi lapangan yang cepat dan akurat biasanya dengan menggunakan helicopter,namun sering kali langkah ini ditinggalkan karena alasan tertentu.

2.Pemetaan Regional

Setelah kita mengetahui berdasarkan data di atas maka kita melokalisir daerah yang dianggap potensial dengan pemetaan skala 1 : 10.000.

Cara melokalisir yang paling mudah adalah dengan menelusuri punggungan-punggungan bukit, dimana kita juga dapat mengambil conto laterit regional pada spasi 400m x 400m dengan menggunakan Hand Auger ataupun pembuatan test-pit. Untuk mengetahui lokasi dimana Hand auger /conto tanah diambil kita menggunakan GPS.

Jika indikasi endapan bijih nikel dari analisa laboratorium sesuai dengan harapan, maka spasi 400m x 400m bisa di infill dengan spasi 200m x 200m dengan cara pembuatan grid line (surveyor), dimana merupakan cara geometri dan jejak orthogonal lapangan, biasanya jarak terukur spasi 50/100 m. Infill drill ini haruslah sudah menggunakan alat bor, agar data yang diambil akurat.

Dibawah ini akan diperlihatkan bekas Test pit. ( PT. Nickel Pasific, Waegeo) dan test pit dari PT.BMS.


Foto.4.Test Pit,PT.Pasific Nickel,Waegeo,1978


Foto.5.TestPit,PT.BMS,Waegeo,2006
II.2 Eksplorasi Detail Tahap I

Langkah selanjutnya adalah penentuan titik Bench Mark dengan GPS Geodetick, yang mana nantinya sebagai acuan dalam pembuatan peta topografi local dan gridding line untuk infill drill spasi 100 m x 100m, 50m x 50m dan 25m x 25 m.

Pada saat pembuatan gridlines, starting pointnya haruslah dari titik yang significan, seperti halnya helipad atau dari titik drill yang akan direncanakan. Titik-titik drill haruslah ditandai dengan pita dan almunium tag. Geolog melakukan pemetaan dan surveyor mengerjakan pengukuran dan gridding line.

Selama grid cutting, characteristic laterite di petakan dalam skala 1 : 5000. Hasil Pemetaan Detail ini sebagai Base Map dan merecord kenampakan data dilapangan seperti halnya :

Pola aliran : - Arah, ukuran, kualitas air dan kejernihan ( untuk planning selanjutnya dalam penentuan fly camp dan program drilling ) dan seberapa jauh sungai tersebut memotong batuan dasar plus jenis Bedrock-nya. Peralatan yang dipakai adalah GPS dan kompas.

Batuan – Laterite : - Bagaimana genesanya dengan melihat kandungan material batuan. Dipermukaan material batuan selalu hadir baik dalam bentuk float,boulder dan mungkin sebagai outcrop. Tipe float atau material yang hadir dicompare dengan laterit material dihitung dalam bentuk persen haruslah dicatat,informasi ini penting untuk kalkulasi resource sementara.

Morpfology,ridge/spur,jendela-jendela erosi,perpotongan jalan dan jalan setapak : -
Kenampakan endapan laterite sering tersingkap pada lereng-lereng bukit yang tererosi tajam. Hal ini biasanya berasosiasi dengan pola sungai.

Foto.6. : Morfologi datar – sedang yang sangat ideal untuk endapan bijih Ni,
Waegeo,PT.GDM,2006
II.3 Eksplorasi Detail Tahap II

Dari hasil pemetaan grid lines spasi 200m x 200m dan analisa bor, jika indikasi calculate deposit bagus maka hal ini dilanjutkan dengan infill-infill bor spasi 100m x 100m. Spacing infill drill ini dengan menggunakan Winkie rigs (WBN) atau Jackro 200 (PT.Kemaknuran Pertiwi Tambang).

Sebelum cadangan kasar dihitung secara accurate, deposit laterite dipetakan secara detail dan disurvey secara professional dan informasi ini terekam dalam skala 1 : 1000

II.4. Eksplorasi Detail Tahap III

Area-area spesifik yang termasuk di daerah deposit haruslah dipilih untuk penambahan infill drilling. Area tersebut diasumsikan sebagai target permulaan mining (Mining Block Test). Infill drilling selanjutnya dipropose untuk metallurgy,density, analisis geostatistikal dan atau measured resource drilling. Ditahapan inipun gridding ,pemetaan dan survey terus berlanjut guna mengupdate peta sebelumnya

Kesemua tahapan diatas terekam didalam computer.

II.5. Studi Infrastuktur dan tahapan lainnya akan diterangkan di lain episode.

III. LAPANGAN

Sebelum berangkat ke lapangan hendaknya para geologist / field geologist disarankan :

1. Studi khusus batuan yang ada ofiolitnya
2. Studi petrologi batuan Ultramafic
3. Studi jenis batuan
4. Studi xenolit dan batuan induknya
5. Studi percontohan batuan secara orientasi
6. Latihan ketepatan titik lokasi dengan GPS
7. Biasakan foto lokasi
8. Mempelajari dike dilapangan
9. Diskripsi singkapan :

- Lokasi (koordinat,kampung,sungai)
- Ragam batuan (batuan utama,jenis batuan sekitarnya)
- Mineral (pembentuk batuan utama,pengiring,mineral lainnya, mineral ubahan).
- Struktur (sesar,deformasi, selaras,erosi)
- Kondisi batuan (segar,lapuk,ketinggian,keadaan sekarang)
- Xenolit (bentuk,ukuran,warna,jenis,penyebaran,kelimpahan)
- Urat (jenis,mineral,memotong,penyebaran,kelimpahan,ukuran,mengubah batuan sekitarnya,peran urat)
- Dike,kalau ada (jenis,ukuran,bentuk,penyebaran,kelimpahan,warna,mineral,memotong,mengubah batuan sekitarnya,peran dike)
- Perhatikan vegetasi atau daerah tidak subur yang biasanya tempat penyebaran batuan ofiolit atau laterite.
- Perhatikan tanah lapukan/laterit.

Kegiatan yang pertama kali dilakukan adalah orientasi lapangan (dengan heli) guna menentukan daerah-daerah mana yang nantinya dianggap prioritas utama aktifitas eksplorasi. Perlengkapan yang digunakan :
• Peta Geologi Regional
• Peta Topografi
• GPS
• Kompas Sunto + Clino
• Palu geologi
• Buku lapangan yang tahan air
• Meter line (min 50 m)
• Pensil mekanik,2B
• Scracther + magnetik
• Pita
• Spidol permanen
Langkah selanjutnya mengikuti tahapan-tahapan eksplorasi seperti yang telah dijelaskan diatas.


Foto.7.Orientasi Lapangan dengan mempergunakan kole-kole,PT.GDM,Waegeo,2006
IV. STANDARD OPERASSIONAL PROSEDUR (S.O.P)
PETUNJUK PELAKSANAAN STANDART
DISKRIPSI INTI BATUAN

IV.1. Peralatan :

Peralatan yang perlu disiapkan sebelum melakukan diskripsi / pemerian inti bor antara lain :
a. Buku lapangan tahan air
b. Pinsil,bolpoint dan spidol
c. Aluminium tag
d. Plastik label conto
e. Kantong conto
f. Loupe
g. Magnet pen/Scratcher pen
h. Plastik core box
i. Kertas karton manila

IV.2. Mapping

Secara umum prinsip pemetaan di lapangan :
• Selalu dilakukan oleh Geologists/Asisten Geologist
• Mengidentifikasi data-data permukaan,batuan dasar,laterit dan struktur geologi.
• Mendata informasi topografi,seperti ; elevasi,slope,pola aliran dll.
• Semua data tersebut disimpan secara digital-komputer.

1. Base Map
Skala base map yang dipakai 1 : 5000. Berikut ini detail data yang musti digabung :
• Geologi
• Topograpy
• Batas-batas daerah;Cagar Alam,Hutan Lindung,Taman Konservasi Laut.
• Lingkungan yang sensitive atau terlarang
• Wilayah Hak Ulayat
• Areal “Mine Out”
• Infrastruktur
• Tumbuh-tumbuhan
• Struktur
• Perencanaan (misal ; titik lubang bor)

2. Mapping Geologi

Detail mapping dilakukan oleh geologist dengan jalan melalui pemetaan setiap grid line dan peta selalu diupdate secara teratur selama program drill. Semua data musti dipetakan.

Alat-alat yang digunakan untuk pemetaan ini peta aerial photographs,kompas dan klino,pita dan GPS.

3. Standart Mapping

Implementasi format yang dipakai setiap perusahaan sering kali berlainan, Standart Tipe Laterit PT.Harita Group,PT.WBN dan QNI sbb :

Legenda Mineralisasi

Limonite :
Coklat orange – Coklat kemerahan, < 10% float ultramafik Rocky laterite : Coklat orang – Coklat kemerahan, 10% - 50% float Ultramafik Outcrop/Subcrop Ultramafik : Area Harzburgite/Dunite/Peridotite, > 50% float Ultramafik
Brown Soil :
Non limonitic,coklat terang – hitam,sediment – lapukan sedimen

IV.3. Survey

Letak test pit atau drill hole terdahulu termasuk dalam program survey.Secara teknik untuk detai survey akan diterangkan di lain pembahasan termasuk data-data pendukungnya.

Semua titik-titik perencenaan drill yang baru disurvey oleh surveyor yang professional.

IV.4. Drilling

Titik bor ditandai oleh crew local dengan mempergunakan kompas dan pita ukur. Program drilling PT.KPT mempergunakan Jackro 175,NQ drill rods dan tungsten carbide bits dan triplecup.

Sebelumnya permukaan letak bor diperiksa secara teliti. Standart yang dipakai disini pengeboran berhenti apabila mencapai 30 m.

Core Recovery diperiksa setiap kemajuan”run” dan dicatat didalam Core Recovery Sheet.

Dan Logging dilakukan oleh geologist.

1. Diskripsi Inti Bor (STANDARD QNI)

Yang perlu didiskripsi antara lain :
1. Nomor conto (kolom.1)
Nomor conto mengikuti kedalaman bor (permeter)

2. Kedalaman (kolom 2 dan 3)
Kemajuan kedalaman berdasarkan kemajuan per-meter kecuali kedalaman akhir pada saat bor berhenti, missal : 00,00 – 01,00 m
01,00 – 02,00 m


25,00 – 25,75 (25,75 m adalah kedalaman akhir)

3. Jenis batuan,Lithology (kolom 4)
Berdasarkan logging code yang telah disepakati, disini diberikan conto dari QNI missal : LF – Red-brown limonite; R_SAP – Rocky saprolite ( laterit ultra basa yang mengandung10% - 50% float ultra basa).

4. Warna/colour (kolom5)
Berdasarkan kenampakan fisik, misal : Abu-abu,Hijau,Kuning.

5. Standard Pelapukan / Standard Weathering Scale (kolom 6)
Sejauh mana batuan tersebut mengalami pelapukan.

6. Persentase boulder /batuan yang hadir (kolom 7)
Seberapa banyak fragmen batuan yang hadir disetiap meter kemajuan bor.

7. Ukuran fragmen batuan yang hadir (kolom 8)
Berapa panjang (cm) batuan yang hadir disetiap meter kemajuan bor

8. Keterangan/Comments
Berdasarkan keterangan yang didapat dari laterite/batuan pada setiap 1 m kemajuan bor.



















* Contoh Form drill hole (QNI standard / WBN Standard)

DRILL HOLE LOG SHEET____of____
PROJECT :

Drill-hole No : Date Started :
Location : Date Complete :
Co-ordinate E : Remarks :
Co-ordinate N: Drilling Co.
Collar elevation : Logged by :
Final Depth

Sample No From To Lithology colour wth %Rock Rock Size Comments
xxxx 11.00 12.00 R_SAP DGrey 5F 35 1,2 Mod weath.Frsh Hz Boulders.






















CORE RECOVERY SHEET____of____

PROJECT :

Drill-hole No: Date Started :
Location : Date Comleted :
Logged by : Final Depth
Average Recovery

Core Run Core Length Core Recovered % Recovery
From To
4.0 4.5 0.5 0.4 80
4.5 4.9 0.4 0.37 93
































2. Cara Sampling ( Standart PT.KPT)

1. Inti bor di sampling setiap interval 1m kemajuan bor,kecuali pada batas lithologi.
2. Core box harus dilapisi dengan plastic yang bersih atau dibersihkan setiap pergantian core / inti bor.
3. Conto/inti bor dimasukkan ke dalam kantong conto beserta almunium tag dan label conto (karton manila) yang telah disiapkan sebelumnya.
4. Conto ditimbang dan dicatat beratnya pada almunium tag dan label conto.
5. Plastik conto dirangkap dua.
6. Apabila ada satu conto atau lebih yang akan diambil Hand Specimen-nya maka harus dicatat berat asal dan berat HS-nya. Berat yang dicantumkan pada label adalah berat sisa setelah diambil HS-nya,terutama untuk saprolite.
7. Conto dimasukkan kedalam karung dan pada bagian luar ditulis nomor conto,kedalaman serta jumlah contonya.

IV.5. Preparasi Sample/Conto

Preparasi sample dilapangan dilakukan selama program drilling sebagai pengontrol kelanjutan explorasi drill melalui hasil assay sample.

Sampling dilakukan dilapangan dan dibawa oleh crew laborat untuk diperiksa. Alat yang digunakan antara lain sebuah mobile jaw crusher,pulverizer dan oven pengering/drying oven atau dijemur dibawah terik matahari.

Duplikat sample sebagai cross cek hasil laborat haruslah disimpan secara rahasia.Sample ini harus direcord secara rapi dan teratur. Data duplikat sample tidak boleh tersebar ke laboratorium.


Foto.8. Penjemuran Sample, PT.KPT,Haltim,2006

IV.6. ASSYING

Di sini hanya akan diterangkan secara sekilas urut-urutannya,antara lain :

1. Metoda
Setiap sample dianalisa oleh Independent Konsultan Laboratorium di Jakarta untuk unsur-unsur Ni,Co,Fe,Mg,Si dan Al, dengan intruksi standard sample yang telah ditetapkan oleh perusahan pengguna jasa.
Metode analisa yang dipakai adalah :
• Ni,Co,Fe,Mg dan Al akan diperiksa dengan 2 cairan asam (hydrochloric dan nitric acid), dan hasilnya dibaca melalui Atomic Absorption Spectroscopy (AAS).
• Analisis Si untuk program drilling feasibility dan diperiksa melalui suatu proses gravimetric

2. Anlisis Data Quality Assay
Kualitas data bisa dikontrol melalui :
• Duplikat sample
• Standard sample
• Cek sample

IV.7. GEOTEK

Aktifitas geotek dilapangan meliputi :
• Investigasi geotek dilapangan – diskripsi soil dan batuan selama logging dari hasil drilling geotek.
• Drilling Geotek – berdasarkan pada drilling,alat-alat sampling,standard penetration tests (SPT),piezometers,dan lain-lain.
• Testing Geotek – Pemeriksaan density tanah dilapangan dengan metode sand-cone

IV.8. DATA

1. Data Entry.
Maintenance database dan data entry dikerjakan di kantor Jakarta dengan menggunakan Microsoft (MS) Access database, dibawah supervisi profesional geologist.

Data yang dikirimkan kejakarta dari lapangan berupa :
• Drill hole logging sheets
• Core recovery sheets
• Kopi digital progresif data density dan pengukuran moisture content.

2. Verifikasi Data
Internal audit validasi data yang dikerjakan oleh staff ahli di kantor Jakarta meliputi :

Testing data fisik
• Verifikasi data dengan software MicroLynk, jika data dilapangan belum diolah.
• Pengecekan kembali data logging yang asli dan siapa geolog yang bertanggung jawab.
• Kira-kira 20% original logs dan assay sheet musti diperiksa kembali untuk menghindari kesalahan pengetikan-typographical.
• Mereview digital terrain model
• Memeriksa kembali data survey yang lalu dan program drilling yang sedang berjalan.
• Dll.

Testing analitikal data
• Verifikasi nomor sample
• Verifikasi entry data base
• Quality control

3. Data Security

Untuk menjaga kerahasian sample dan integritas data base dari interfensi dan kebocoran data adalah sangat penting. Maka yang harus dilakukan adalah :
• Mengawasi secara langsung keamanan sample/core dilapangan.
• Core sisa dan sample yang direjek disimpan digudang yang terkunci.
• Menjaga keamanan transportasi sample dan core.
• Keamanan laaboratorium.
• Semua data diberi akses rahasia.
• Keamanan computer.
• Final report harus dijaga kerahasiaannya
• Semua file musti di backedup di dalam CD dan disimpan secara rahasia dilapangan.
• Jika menggunakan fasilitas “network” dapat dibackedup secara teratur di designated network drive (G).

IV.9. Estimasi Cadangan

Semua staff eksplorasi harus familiar dengan prinsip-prinsip dasar dan funsi sistimatik cadangan dan estimasi reserve.

Permulaan estimasi resource dapat dikerjakan di “in-house” dengan MicroLynk software dan polygonal standart serta metode block modeling.

Digitising interpetasi zona-zona litologi harus dikerjakan oleh geologist dan juga diperiksa oleh senior geologist.

Validasi digital kopi data base haruslah diserahkan ke konsumen (biasanya QNI atau perusahaan pembeli lainnya) untuk kalkulasi cadangan melalui blok model . Biasanya mereka juga mengaudit seluruh prosedur eksplorasi yang telah kita lakukan.

IV.10. Pembuatan Laporan.

Standart laporan ini biasanya memuat hal-hal sebagai berikut : (QNI dan WBN)
1. Pendahuluan
1.1 Diskripsi Projek
1.2 Eksplorasi sebelumnya

2. Status
2.1 Sejarah
2.2 Kedudukan/Status daearah

3. Geologi dan Mineralisasi
3.1 Geologi Regional
3.2 Prospek Geologi
3.3 Struktur

4. Eksplorasi dan Evaluasi
4.1 Drilling
4.2 Pengukuran Density
4.3 Analisa Dampak Lingkungan
4.4 Mini Pit Ekskavasi/Mining Block Test

5. Prosedur Estimasi
5.1 Data Base
5.2 Survey Topografi
5.3 Geologi
5.4 Profile Vertikal Secara Kimia
5.5 Penyebaran Batuan
5.6 Variograpi

6. Modelling
6.1 Topograpi Permukaaan
6.2 Geologi Model
6.3 Blok Model
6.4 Metode Estimasi Grade

7. Kriteria Penilaian Cadangan Mineral
7.1 Cara Sampling dan Data
7.2 Estimasi dan Laporan Cadangan Mineral

8. Statemen Cadangan

9. Penambahan Cadangan Yang Potensial

10. Referensi.


IV.11. Daftar Gambar :

Gbr 1: Peta Lokasi
Gbr 2: Status Peta Lokasi
Gbr 3: Peta Geologi Regional
Gbr 4: Peta Geologi Daerah Telitian
Gbr 5: Skema Profil Litologi Daerah Telitian
Gbr 6: Peta Lokasi Titik Bor
Gbr 7: Peta Topografi

V. DAFTAR PUSTAKA

Alta Metallurgical Services,PR:Jo-Al Enterprices P/L CAN 006 418 051.1997
Nickel/Cobalt Laterite Project Development Seminar.

Caga 4 Feasibility Study.2006,Exploration Protocol

Human Resources Development & Training,PT.INCO,2000.Pandangan Umum Opersi.

PT.WedaBay Nickel.1998, Internal Report – SOP

PT.ANTAM,Standart Operational Prosedur – SOP

PT.KPT.2006,Informasi Internal

PT.GDM.2006,Prosedur Eksplorasi



















0 comments:

Post a Comment

monggoh belajar berkomentar, matur nuwun

Contact

Kami Siap Melayani

CV. Jogja Geologi Survey siap membantu Prizinan IUP, Survey Geologi Maupun Kegiatan Lainnya, Kami akan memberikan segala yang terbaik mulai dari Perizinan Awal WIUP, hingga Kegiatan Eksplorasi dan Produksi. Dengan hasil terbaik dan harga terbaik..

Address:

Yogyakarta, Jalan Magelang,

07 Am:

Monday - Friday from 9am to 5pm

085323353108

Powered by Blogger.